Pelaksanaan Tes IQ SD Plus Daarul Fudlola

Oleh Admin SDP Daarul Fudlola | 21 November 2022 - 09:42:34 WIB

Salah satu hal yang penting bagi sebuah sekolah adalah mengetahui tingkat kecerdasan peserta didiknya. Inilah yang mendasari terbentuknya program sekolah untuk mengadakan tes IQ di kelas 3 dan kelas 6. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengetahui kecerdasan dan gaya berlajar bagi setiap siswa.

Tes IQ ini di laksanakan langsung oleh Psikolog Sekolah yaitu Nafisa Alif Amaliya, M.Psi dan di bantu oleh Ibu Hasni Prastiwi, S.Pd.SD untuk membantu memberikan pengarahan. Pelaksanaan tes IQ ini dilaksakan di LAB Komputer sekolah.

Anak-anak sangat antusias dengan tes IQ ini. Anak-anak sudah bersiap  di depan ruangan tes sebelum jam masuk tesnya. Beberapa dari mereka penasaran dengan bagaimana soal-soalnya dan ada apa saja. Bahkan ada yang sempat mempelajari cara mengerjakan tes IQ di rumah.

Hasil tes IQ ini selanjutnya digunakkan untuk mengetahui lagi anak-anak yang membutuhkan perhatian yang lebih intensif lagi. Sehingga anak-anak bisa mendapatkan pengajaran yang cocok dan meraih lebih banyak prestasi yang membanggakan orang tua dan sekolah.